Memasak Jajanan Tradisional dalam Cooking Day 2024 - Wijana Mojoagung
Loading post...

Memasak Jajanan Tradisional dalam Cooking Day 2024

 

Memasak Jajanan Tradisional dalam Cooking Day 2024

Cooking Day kini menjadi “tradisi” bagi sekolah SDK Wijana Mojoagung dalam mengisi Kegiatan Tengah Semester Genap. Setiap tahun, kami mengajak anak-anak untuk lomba memasak dengan tema yang selalu berbeda. Tujuannya agar anak-anak mendapatkan pengalaman dan melatih life skill yang kelak dibutuhkan oleh anak. Tema Cooking Day tahun ini adalah Jajanan Tradisional.

Persiapan

Beberapa hari sebelumnya, anak-anak sudah dikumpulkan untuk berproses bersama kelompok untuk mengatur strategi memasak. Selama beberapa kali, anak-anak berkumpul dalam kelompok untuk berkoordinasi tentang persiapannya alat dan bahannya, cara memasak, dan penyajiannya. Sejak awal, anak-anak sudah mulai dilatih untuk belajar mengorganisir kelompok. Terlebih, untuk anak-anak kelas atas dilatih agar mampu mendampingi dan membantu proses dari adik-adiknya.

 

Memasak Jajanan Tradisional dalam Cooking Day 2024
Anak sedang merebus "mutiara" | Dok. Sekolah


Anak-anak dibagi menjadi 7 kelompok, yang diberi nama sesuai dengan nama pahlawan nasional Indonesia. Masing-masing kelompok ini akan memasak satu jajanan tradisional. 7 jajanan tradisional yang ditentukan adalah klepon, gethuk, nagasari, puthu ayu, lemet, jentik manis, dan bikang. Masing-masing kelompok di dampingi oleh satu guru. 

 

Baca Juga: Family Day TK, Tumbuh dan Berkembang dalam Cinta Keluarga

Pelaksanaan

Pada Rabu (06/03/2024), anak-anak mengeksekusi konsep yang telah mereka persiapkan beberapa hari sebelumnya. Sejak pagi, mereka sudah sangat bersemangat dan tidak sabar untuk bisa segera berkegiatan. Setelah pembiasaan pagi, mereka diarahkan untuk berkumpul di meja-meja yang telah disediakan. Selain meja, di masing-masing kelompok juga telah disediakan kompor. 


Memasak Jajanan Tradisional dalam Cooking Day 2024
Kelompok sedang membuat sajian makanan | Dok. Sekolah

Tak perlu menunggu lama. Ketika persiapan mereka telah selesai, acara pun segera dimulai. Mereka pun kemudian saling bekerja sama dan membagi tugas. Ada yang bertugas mengupas singkong, membuat adonan, merebus air, bahkan juga memarut kelapa. Tak hanya anak perempuan, anak laki-laki pun juga bersemangat untuk membantu yang lain.

Baca Juga: Cosplay Pahlawan, Sarana Menggali Semangat Perjuangan

Senang ketika dapat melihat mereka bekerja sama dengan begitu kompak. Bahkan ada kakak kelas yang mampu membagi tugas dengan baik. Untuk bagian yang “berbahaya” (memarut kelapa, merebus, atau memotong) diserahkan kepada anak kelas atas. Sedangkan untuk anak kelas 1-3 diberikan tugas untuk mengaduk adonan, menyiapkan tempat, dan kegiatan-kegiatan ringan lainnya.

Presentasi Hasil Karya

 

Memasak Jajanan Tradisional dalam Cooking Day 2024
Pewakilan kelompok presentasi di depan juri | Dok. Sekolah

Setelah 3 jam 30 menit berproses, akhirnya tibalah anak-anak untuk mempresentasikan hasil karya mereka. Mereka menata masakan mereka di meja saji yang telah disediakan. Secara bergantian, dewan juri melakukan penilaian terhadap masakan masing-masing kelompok. Pada kegiatan kali ini, kami mengundang 2 orang komite sekolah, yaitu Ibu Litani Natalia dan Ibu Maria Leseema Dian Harianti, beserta kepala TK Wijana, Ibu Rimba Kristyaningrum, S.AB., untuk menjadi juri dalam Cooking Day kali ini. Masing-masing kelompok mempresentasikan hasil karya mereka. Selain itu, mereka juga diminta untuk menceritakan biografi singkat dari pahlawan yang mereka pakai sebagai nama kelompok.

Evaluasi Kinerja

Dalam pelaksanaannya, tentu ada hal-hal yang mungkin sudah sesuai rencana, atau pun bahkan berbeda dari apa yang sudah direncanakan. Banyak faktor yang mempengaruhinya. Maka, pada kesempatan kali ini, anak-anak diminta untuk mengevaluasi kinerja mereka, mulai dari persiapan, proses, hingga hasilnya. Ada beberapa yang menilai bahwa hasil kerjanya masih belum maksimal. Namun ada juga yang menilai kinerjanya sangat baik karena sudah sesuai dengan apa yang direncanakan di awal. Selain mengevaluasi, anak-anak juga membagikan hasil evaluasi kinerjanya kepada kelompok yang lain.

Baca Juga: Market Day, Sarana Pengembangan Entrepreneurship

Pengumuman Juara

Setelah perhitungan nilai dari para juri selesai, kini tibalah pengumuman. Saat yang ditunggu-tunggu oleh anak-anak. Karena para pemenang akan mendapatkan sejumlah uang yang cukup banyak. Pemenang pertamanya adalah kelompok Gatot Subroto, dengan sajian jajan tradisional klepon. Sedangkan pemenang kedua adalah kelompok Tjokroaminoto dengan sajian jajan tradisional jentik manis. Selamat untuk para pemenang. Untuk kelompok yang lain, pada intinya masakah mereka enak dan dapat dinikmati. Buktinya, masakan mereka habis semua tanpa sisa. Kalian luar biasa.

 

Memasak Jajanan Tradisional dalam Cooking Day 2024
Pemenang pertama menerima hadiah | Dok. Sekolah

Saat anak-anak kita berikan kesempatan untuk bereksplorasi, mereka akan sungguh-sungguh bersemangat dan banyak belajar. Mungkin bagi kita, ini cukup berisiko. Tetapi yang perlu dilakukan adalah memberikan kepercayaan, dan tentunya tetap mendampingi proses belajarnya. Jika kita banyak melarang, yang terjadi adalah sebaliknya, anak-anak tidak banyak belajar. Mari berikan kepercayaan, dan dukung terus proses belajarnya melalui pengalaman-pengalaman kehidupannya sehari-hari, sehingga anak-anak akan dapat belajar menjadi pribadi yang mandiri. (ADK)

Penulis
Antonius Dwi K., S.Pd.
Sie Kesiswaan SDK Wijana

 
Program Kami

Formulir Kontak